Ahli optik Les Cowley mengatakan, fenomena yang lebih dikenal sebagai awan pelangi api ini sebenarnya bernama lingkar horizon. “Selain itu, lingkaran ini sebenarnya bukan pelangi dan tak ada hubungannya dengan api. Yang terjadi sebenarnya adalah, awan Cumulus menguap dan mendorong lapisan udara lembab di atasnya untuk membentuk topi awan. Titik air yang ada didalamnya pun menghasilkan warna-warna,” pungkasnya.
Sahabat, Sangat jarang orang dapat melihat ‘awan pelangi’ dalam kehidupannya, yang paling sering dan paling gampang dilihat adalah awan hitam yang sering menakutkan dalam dirinya. Orang selalu memberi nasehat ada pelangi dibalik hujan, selalu timbul keindahan dibalik semua permasalahan hidup..itu sebuah kata-kata motivasi yang menakjubkan.
Tetapi kalau kita bisa selalu meyakini ada pelangi dibalik awan, sekalipun awan itu hitam, sekalipun belum datang hujan badai.. betapa kita dibawa untuk selalu percaya tentang keajaiban Tuhan dibalik awan hitam yang kita hadapi .. Kita selalu dibawa untuk percaya akan Rancangan yang indah dari Tuhan dibalik permasalahan yang kita alami ...
Kalau itu benar, maka anda akan tetap tersenyum indah, sekalipun awan hitam didepan mata anda.. karena yang anda lihat bukan awan itu, tetapi sesuatu dibalik awan, yaitu pelangi...sebuah harapan..!!!
Comments
Post a Comment